Berbagi pengetahuan dan informasi tentang blog dan SEO terkini untuk para blogger tentang pentingnya SEO, cara kerja SEO dan algoritma Google, optimasi SEO on page dan off page, pemilihan kata kunci (keyword), membangun backlink, alat SEO, trafik organik, template blog yang responsive dan SEO friendly, domain TLD, dll

Minggu, 30 Januari 2022

Bijak Menentukan Label pada Artikel Blog


Masalah penggunakan label pada artikel di blog itu sebenarnya masalah sepele. Namun, jika tidak bisa, malah bisa kepanjangan sampai bawah. Iya, label di jasfora ini sebelumnya kebanyakan. Pas ditampilkan semuanya ya bisa menuh-menuhin. Widget penting lainnya seperti arsip blog tenggelam padahal arsip blog ini kalau dilihat semuanya lebih panjang lagi ya. Saya biasanya meletakkan widget label setelah Popular Posts. 

Bijak Menentukan Label pada Artikel Blog


Sekarang jasfora hanya memiliki 9 label atau kategori. 

Aksesoris - label ini berisi artikel-artikel tentang bros bunga dari bahan kain dan tempat membeli aksesoris. 

Kesehatan - pada label ini saya hanya mempunyai 1 artikel, yaitu tentang manfaat ayam dan telur

Kompetisi Blog - berisi artikel-artikel yang saya ikutkan ke kompetisi blog dan kontes SEO

Menjahit - berisi tentang jahitan gamis, mesin jahit, pola menjahit, dll

Pengalaman - berisi pengalaman pribadi yang semoga bisa bermanfaat untuk orang lain

Persewaan Mahkota - berisi artikel persewaan mahkota, tetapi saat ini sedang off persewaannya

Resep - berisi berbagai resep yang saya temukan di facebook, resep dialihkan ke CobainResep! 

Software & Teknologi - berisi info software, cara menghapus malware, ubuntu, dll, tetapi sudah tidak update ya (saya sudah jarang otak-atik laptop)

Tips Blogspot - berisi berbagai hal tentang blogspot, seperti SEO, google guidelines, breadcrumbs, sitemap, dll 


Dulu jasfora mempunya lebih dari 20 label. Untuk resep saja, dibagi lagi ke resep ayam, resep soup, resep dessert, dll. Yang tentu saja jika ditampilkan semuanya malah kayak sampah ya :'). Saya dulu ga paham fungsi label ini. 

Fungsi label ini semacam folder. Label ini akan memudahkan pengunjung untuk mencari artikel sejenisnya. Misal, artikel berjudul Resep Sate Ayam dengan label Resep Ayam. Nah, jika pengunjung mengeklik label Resep Ayam tersebut, akan muncul artikel lain yang berkaitan dengan label tersebut. Contoh: Resep Sop Ayam, Resep Ayam Krispi, dll. 

Lihat Berbagai Resep di CobainResep!

Apakah satu artikel hanya satu label saja? Tidak harus. Kita bisa menggunakan lebih dari satu. Misal, artikel Resep Sate Ayam dengan label Resep Ayam dan Resep Sate. Resep Ayam menampilkan berbagai resep yang menggunakan bahan baku ayam, sedangkan Resep Sate menampilkan berbagai resep sate, baik sate ayam, sate kambing, atau sate sapi.

Di mana kita menambahkan label pada artikel di blog? 

Untuk blogspot, label bisa ditambahkan di sebelah kanan. 

Bijak Menggunakan Label Kategori pada Artikel Blog

Meskipun bisa menggunakan lebih dari satu label, saran saya tetap bijak dalam menentukan label ini ya. Jika ternyata memang label banyak, tampilkan saja label-label yang menjadi fokus blog. Label lainnya akan pengunjung temukan di dalam artikel, bisa di atas, samping, atau bawah, tergantung tema atau template blog yang digunakan. Syukur-syukur template blog yang digunakan mendukung related post atau artikel terkait, artikel lainnya yang berkaitan dengan label tersebut akan muncul di bagian bawah artikel. Jasfora belum ada fitur artikel terkait karena baru ganti template blog. Akan dipasang lain kali saat longgar.

Kemarin saya merombak label artikel di Jasfora ini karena kebanyakan. Berhubung artikel sudah 100 lebih ya capek ngeditnya. Makanya itu, bijak dalam menentukan label ya ...

Dampak Lama Tidak Menulis di Bog


Hai, hai, hampir 2 tahun saya ga posting di blog ini. Saya kehilangan semangat untuk menulis beberapa tahun belakangan ini ditambah lagi pandemi Covid-19 yang belum selesai ini. Saya sempat drop beberapa kali gara-gara kena virus ini. 

Iya, saya bingung mau nulis apa. Padahal menulis di blog ini bisa menjadi passion saya sejak lama. Namanya juga orang ga paham ya .... 

Sekarang bagaimana? Saya sudah mulai mengerti alasan harus menulis sekaligusnya manfaatnya. Tetapi, saya tidak akan membahasnya kali ini.

Saya akan membahas dampak lama tidak menulis di blog. Apa saja? 

Dampaknya utamanya adalah trafik

Berhubung blog saya yang satu ini artikelnya tidak terlalu berkualitas, trafik blog tentu saja turun. Sering banget ga ada pengunjungnya. Wajar aja sih. Lha blognya aja terbengkalai. 

Dampak lainnya, posisi artikel di google menjadi lemah walaupun sudah menggunakan domain kustom. Muncul di 10 halaman google aja udah syukur ya. Eh, ini bisa-bisa ga muncul. 

Oiya, menggunakan domain kustom seperti .my.id ini bisa meningkatkan posisi artikel di hasil pencarian google lho. Percaya deh. Yang masih menggunakan subdomain .blogspot.com, bisa diarahkan ke domain kustom. Mudah kok. Dulu jasfora tu menggunakan domain kustom .web.id yang harganya 54.900 rupiah setahun yang dibeli di idwebhost. Berhubung jarang dipakai, harga segitu jadi mahal. Oleh karena itu, saya mengganti domain kustom .web.id ke .my.id. Domain my.id ini murah banget, 11.000 rupiah per tahun belum ditambah PPN 10%. Masih tetap murah. Kalau domain kustom .web.id ini, kita harus mengunggah foto KTP, sedangkan .my.id ini tanpa syarat. Keduanya sama-sama meningkatkan posisi artikel kok. Tinggal milih mau yang mana. Sesuaikan dengan budget. 

Yuk, Manfaatkan Domain .my.id

Cara Menghubungkan Domain Kustom ke Blog di idwebhost.com 

Tips Supaya Artikel di Blog Mudah Ditemukan Google

Harga Domain .ID di idwebhost.com

Harga domain di idwebhost.com ini termasuk yang murah jika dibandingkan penyedia layanan domain lainnya. Idwebhost masih menjadi favorit saya. Saya engggak di-endorse lho ini, beneran.  


Mulai sekarang saya akan lebih sering update artikel walaupun ga bakal sering-sering amat. Saya akan berbagi artikel yang semoga bermanfaat. 

Yuk, yang punya blog dan masih bisa login, teruskan untuk menulis!

Ganti Simcard 3 Lama ke Kartu 4G


Beberapa hari yang lalu saya melakukan pergantian kartu 3 yang lama ke simcard yang mendukung jaringan 4G. Simcard 3 masih 3G.

Mengapa diganti? Kan masih bisa dipakai ya? 

Saya memperhatikan bapak saya yang sering buka youtube, nonton tinju atau kajian gitu. Lha kok, kuota yang dipakai ga boros. Sementara saya yang buka WA, ngecek blog, scroll twitter, dll, lha kok kuotanya habis banyak. Kok bisa hemat yang 4G ya? Makanya itu, saya upgrade simcard 3 ke 4G. Siapa tahu lebih hemat ya, kan. 

Eh, ini belum terbukti ya kalau simcard 4G bisa hemat kuota internet. 

Pergilah saya naik motor ke 3 Store. Sesampainya di sana, saya disambut bapak satpam.

Ternyata pergantian kartunya dilakukan di luar ruangan, menggunakan layar touchscreen yang gede. Sumpah katrok banget, haha .... 

Begini penampakan mesinnya. 

Ganti Simcard 3 Lama ke Kartu 4G

 

Oiya, yang mau upgrade simcard 3 ke kartu 4G, jangan lupa membawa KK ya. Sebenarnya yang dibutuhkan hanya nomor KK sih. Jadi, bawa fotokopi KK atau difoto saja KK-nya. Kalau saya sih, selalu membawa fotokopi KK karena kadang harus mengisi data yang adanya di KK. Malas kalau harus bolak-balik rumah atau harus merepotkan orang rumah untuk kirim foto KK. 

Saya dibantu oleh bapak satpam. Pertama, scan e-KTP di kotak yang ada di sebelah kanan layar. Ga usah bingung, saya cuma nyerahin e-KTP saja kok, ga sampai repot-repot tanya ini gimana. Kemudian, bapak satpam memasukkan nomor KK saya lewat layar yang besar itu. Langkah selanjutnya, identifikasi sidik jari telunjuk lewat fingerprint. Langkah ini, saya melakukannya sebanyak 2 kali karena yang pertama gagal. Maafkan jari saya ya pak, suka aneh emang, dipakein oximenter aja kadang tidak terdeteksi. :')

Setelah selesai semuanya, simcard yang baru terbit lewat kotak sebelah kanan layar yang paling atas. 

Oh, sekarang tu udah secanggih ini ya? Saya terpukau dengan mesinnya. 

Ganti Simcard 3 Lama ke Kartu 4G

 

Eh, jangan lupa bayar 30.000 rupiah ya untuk biaya pergantian kartunya. Nantinya biaya ini akan dijadikan tambahan masa aktif kartu dll. Yup, saya juga membutuhkan tambahan masa aktif. 

Bayarnya di mesinnya langsung. Berhubung uang saya pas, jadi ga ada uang kembalian. Mungkin kalau uangnya 50 ribu atau 100 ribu gitu, kembaliannya juga otomatis keluar dari mesin. Tapi, ga tahu juga ya ....

Manfaat apa yang saya dapatkan setelah upgrade simcard 3 lama ke 4G? 

- Masa aktif tambahan (kurang tahu berapa hari karena masih ada masa aktif di kartu, mungkin 30 atau 60 hari)

- Kuota 5G 24 jam 1 hari 

- Kuota 10 GB (01-12) selama 7 hari (di aplikasi Bima+ malah 20GB)

- Paket AON 3+3GB

- Kuota Movie+Conference (01-17) 3GB


Pergantian kartu ini saya lakukan pas kuota hampir habis ya. Jadi, kira-kira segitu manfaat yang didapatkan. Iya, saya ngepasin kuota saya mau habis baru ganti kartu karena sebelumnya bapak saya juga upgrade kartu ke 4G dan mendapatkan kuota internet (ya walaupun akhirnya ga dipakai sih kuotanya, simcard untuk internet beda). 

Yang jadi pertanyaan selanjutnya adalah bisa langsung dipakai? 

Yup! Simcard lama langsung tidak terdeteksi di HP. Saya tinggal ganti simcard 3 lama saya dengan yang baru. Sinyal langsung terdeteksi. Nomor sudah bisa dipakai untuk ngenet lagi. 

Saya langsung mengganti simcard di HP di halaman 3 Store daripada nanti sampai rumah malah kartu barunya bermasalah. Kan, ga lucu ya. Udah jauh-jauh, eh kartunya ga bisa dipakain, kesel kan ya. Jangan lupa siapkan simcard ejector. Selesai.